Cara Budidaya Tomat Servo Dengan Hasil Melimpah

Budidaya tomat Servo menjadi trend di kalangan petani. Karena jenis tomat servo dikabarkan mampu menghasilkan 5 kg buah tomat per batang. Sehingga banyak petani yang membudidaya tomat Servo di lahan pertanian tomatnya.

Mengenal sedikit tentang tomat Servo. Merupakan jenis tomat hibrida terbaru yang lebih tahan terhadap virus. Terutama Virus Gemini, Bercak Daun, Phytoptora. Selain itu, tomat Servo mampu menghasilkan buah sebanyak 4 - 5 kg per batang dalam 1 siklus panen. Tomat ini dapat di panen setelah berumur 72 HST.

Cara Budidaya Tomat Servo Dengan Hasil Melimpah

1. Persiapan Benih 

Benih untuk budidaya tomat Servo tidak berbeda dengan jenis tomat lainnya. Anda harus melakukan penyemaian terlebih dahulu.
Untuk media semai kami sarankan menggunakan plastik asoy yang ukuran mini. Namun semua ini dapat anda ganti dengan bahan yang telah tersedia di tempat anda.

Langkah-langkah penyemain tomat Servo:
  • Siapkan benih tomat Servo yang bisa anda beli di toko pertanian 
  • Siapkan media semai, arang sekam dan tanah gembur. Atau bisa menggunakan kompos. Keduanya sama baik. 
  • Buat tray semai dengan naungan untuk menghindari sinar matahari yang berlebih dan juga menjaga dari air hujan.
  • Isi plastik asoy atau media lain dengan media tanam sesuai ukuran plastik asoy
  • Tanam benih tomat Servo satu per satu 
  • Susun dengan rapi pada tray semai yang telah dilengkapi dengan naungan 
  • Lakukan perawatan dengan penyiraman dan penyiangan rutin. 

2. Pengolahan Lahan

Setelah tahap penyemaian selesai, langkah selanjutnya yang harus anda lakukan untuk budidaya tomat Servo ini yaitu pengolahan lahan. Pengolahan lahan ini sangat penting untuk pertumbuhan tomat Servo itu sendiri. Selain itu, pengolahan lahan juga berperan penting terhadap produksi tomat yang maksimal.

Berikut ini cara pengolahan lahan untuk budidaya tomat Servo :
  • Tanah diolah menjadi bedengan-bedengan untuk tempat menanam tomat Servo 
  • Lebar bedengan 110 cm dan panjang yang ideal yaitu tidak lebih dari 15 meter. 
  • Tinggi bedengan 30 cm 
  • Buat parit yang memisahkan bedengan satu dengan bedengan lainnya. Lebar parit 60 cm
  • Atur kedalaman parit. Untuk musim hujan kedalam parit 40cm, sedangkan musim kemarau 25cm 
  • Setelah itu, lakukan pengapuran dan pemupukan dasar. 
  • Tambahkan pupuk ZA  200 kg per ha 
  • Pupuk TSP 300 kg per ha 
  • Pupuk KCL 250 kg per ha
  • Pupuk organik 4 ton per ha 
  • Kapur pertanian 2 ton per ha 
  • Campurkan semua pupuk diatas ke dalam lahan pertanian tomat dengan kedalaman campuran hingga sedalam 25 cm. 
  • Biarkan tanah melakukan penguapan terlebih dahulu sekitar 3 - 7 hari. 
  • Setelah itu lahan tomat siap tanam. 

3. Proses Tanam

Pemindahan tanaman tomat tempat semai ke dalam lahan pertanian dilakukan setelah tanaman tomat berumur 18 hari setelah semai.
Jika tomat di pindahkan sebelum umur tersebut, dikhawatirkan bibit tomat akan mati. Sebaliknya jika bibit tomat di pindahkan setelah umur 18 hari atau lewat dari itu, akan menyebabkan bibit tomat tersebut tidak tumbuh normal.

Cara pemindahan bibit :
  • Siapkan lubang tanam bibit tomat dengan jarak 50 x 50 cm. 
  • Ambil bibit yang telah disemai
  • Sobek atau buang tempat semai, namun jangan sampai tanah yang digunakan untuk menyemai rontok.
  • Masukkan bibit ke lubang tanam. 
  • Tambahkan ajir dari bambu, ajir ditambahkan lebih awal agar tidak menggangu tanaman tomat yang sedang tumbuh

4. Perawatan

Perawatan pada budidaya tomat Servo juga tidak memiliki perbedaan dengan jenis tomat lainnya. Sehingga anda bisa mengaplikasikan perawatan pada jenis tomat lain terhadap perawatan tomat Servo.

Perawatan tomat Servo yang harus dilakukan antara lain :

Penyulaman
Pada budidaya tomat Servo, lakukan penyulaman untuk mengganti tanaman tomat yang mati. Sebaiknya penyulaman ini anda lakukan maksimal 10 hari setelah pindah tanam.

Penyiangan
Penyiangan ini dapat anda lakukan secara manual. Cukup mencabut atau menggunakan alat bantu manual untuk menyiangi rumput-rumput liar di sekitar tanaman tomat. Lakukan hal ini secara rutin agar tumbuh kembang tomat Servo tidak terganggu.

Titik kritis untuk penyiangan ini yaitu pada hari ke 20 - 45  setelah pindah tanam. Pada tahap ini anda harus melakukan perawatan secara maksimal.

Pemupukan
Pemupukan merupakan salah satu bagian yang wajib di lakukan oleh petani tomat. Termasuk juga dalam tahapan budidaya tomat Servo skala besar.
Ada beberapa tahapan pemupukan pada tomat servo. Selengkapnya bisa anda baca Disini

Pemangkasan
Pemangkasan juga harus dilakukan agar tomat Servo dapat berproduksi secara maksimal. Selain untuk produktivitas, pemangkasan ini juga  dilakukan untuk membuang tunas maupun bagian lain dari tomat servo yang tidak efektif. Untuk cara pemangkasan yang baik bisa anda baca Disini

Penyiraman
Penyiraman pada budidaya tomat Servo juga sama dengan jenis tomat lainnya. Jika air tanah masih melimpah sebaiknya tidak dilakukan penyiraman. Terlebih jika musim hujan, sebaiknya anda membuang air berlebih. Atau memastikan saluran irigasi pada lahan anda tidak terdapat masalah.

Jika kekurangan air, sebaiknya lakukan penyiraman rutin setiap sore.

Pengurangan Buah 
Pengurangan buah per tandan perlu anda lakukan agar ukurannya besar dan seragam. Hal ini akan sangat membantu untuk mendapatkan harga yang terbaik.

Buah tomat per tanda yang ideal yaitu sekitar 5 - 6 buah. Sebaiknya anda melakukan pengurangan ketika buah dalam tandan masih kecil.

Pengendalian Hama Dan Penyakit 
Meskipun tomat Servo lebih tahan terhadap penyakit, namun bukan berarti tomat Servo tidak dapat diserang penyakit. Beberapa penyakit yang sering menyerang tomat servo ialah Ulat Grayak,  Penggerek Biji, Ulat Bunga, Lalat buah serta Kutu (Mite dan Mizus).
Khusus untuk Kutu Mite dan Kutu Kebul di sebabkan oleh virus Gimini.

Namun penyakit yang sering menyerang yaitu penyakit jamur dan layu bakteri. Penyakit ini dapat menyebabkan tanaman tomat menjadi layu dan mati. Cara pengobatannya anda dapat menggunakan larutan Arashi dengan dosis 1 gr/ltr pada saat awal tanam, 35 hst dan 60 hst.

5. Panen

Tomat Servo terkenal memiliki hasil panen yang lebih banyak dibanding dengan jenis tomat lainnya. Umur panen tomat Servo yakni 70 hst. Biasanya per batang mampu menghasilkan ±5 kg buah tomat.

Untuk cara panennya bisa anda petik menggunakan alat bantu atau tangan kosong. Lalu kumpulkan di wadah sebelum di jual kepada tengkulak.

Itulah cara budidaya tomat Servo yang baik dengan hasil maksimal.
Semua tahapan diatas sangat penting untuk anda lakukan. Namun lebih penting juga untuk menggunakan bibit tomat Servo yang berkualitas. Anda dapat membelinya di toko pertanian atau lewat toko online. Jika anda menginginkan untuk membeli bibit tomat secara online. Silahkan hubungi kami di tombol navigasi bagian kanan atas layar anda. Pilih menu informasi lalu kontak kami.