Tips Untuk Membuka Usaha Rumah Makan Agar Ramai



Membuka usaha rumah makan merupakan salah satu usaha yang sangat menguntungkan. Apalagi jika tempat pendiriannya sangat tepat. Maka akan lebih banyak mendatangkan konsumen dan juga keuntungannya.

Cara untuk membuka usaha rumah makan gampang-gampang susah. Perlu ketelitian dan juga kepintaran dalam memprediksi sebuah resiko dan keadaan yang akan datang. Karena usaha ini berkaitan dengan rasa kepuasan seseorang dan kepuasan tersebut tidak bisa di bohongi. Karena berusan dengan lidah.

Baca juga : Usaha Makanan Yang Lagi Trend


Jika anda akan membuka usaha rumah makan, berikut tips yang bisa dibaca sebelum memulai usaha rumah makan :


1. Tentukan Target Konsumen

Dalam sebuah usaha rumah makan, target konsumen sangat penting. Karena berbeda target akan berbeda pula jenis masakan yang akan kita hidangkan. Begitu juga bugdetnya.

Misal anda akan membuka usaha rumah makan dengan target anak kosan, tentu harus berfikir bagaimana caranya membuat sebuah masakan yang terjangkau. Berbeda dengan target untuk pns misal. Maka anda harus berfikir bagaimana caranya membuat masakan yang mempunyai rasa enak dan pas dimulut.




2. Memilih Tempat

Setelah memilih target market, langkah yang selanjutnya adalah dengan memilih tempat yang tepat sesuai target tersebut.
Pemilihan tempat ini sangat penting, jangan sampai anda salah pilih dan ujung-ujungnya sepi.


Untuk memilih tempat yang baik yaitu :


● Budget

Jika anda sewa tempat, pastikan budgetnya tidak lebih dari income. Percuma jika ramai tapi tidak menguntungkan


● Nyaman

Rumah makan harus memiliki tempat yang nyaman. Se-enak apapun masakannya kalau tempatnya kumuh dijamin tidak ada yang beli.


● Usahakan Mudah Dijangkau

Seperti dipinggir jalan utama. Meskipun jika kita memilih tempat yang mudah dijangkau tentu harus menyiapkan budget yang tidak sedikit. Sehingga perlu sekali sikap kreatif dari diri anda sendiri.



3. Harga

Tentukan harga yang sesuai dengan terget. Namun juga harus bisa menutupi biaya modal insfratrukstur seperti kios, piring dan peralatan lainnya.

Masalah harga, usahakan sering diadakan diskon. Karena tidak hanya baju, di zaman yang modern makanan juga perlu diskon. Apalagi untuk anak kost.



4. Periapan Karyawan

Persiapan ini harus anda fikirkan dengan matang. Apakah akan memulai usaha dengan karyawan anda sendiri sekaligus pemilik usaha. Atau akan membayar orang untuk bekerja di usaha anda.

Tentu anda sendiri yang bisa menentukan masalah ini.



5. Promosi

Yang terakhir adalah promosi. Semua bisnis memerlukan promosi, baik itu baju, kendaraan, properti sampai rumah makan. Karena dengan adanya promosi diharapakan usaha yang kita bangun akan cepat dikenal oleh orang banyak.

Promosi tidak perlu besar-besar. Misal memasang spanduk atau baleho. Yang akan menguras modal awal.

Berikan promosi kecil-kecilan saja. 3 hari pertama buka rumah makan, semua pengunjung makan gratis. Usahakan berikan pelayanan yang baik dan rasa masakan yang terbaik pula. Karena inilah segmen penentuan apakah calon konsumen tersebut akan menjadi pelanggan anda atau tidak.



Selain 5 hal diatas, yang paling penting dalam memulai usaha rumah makan adalah kreativitas dan inovatif. Langkah ini dipakai untuk mengantisipasi rasa bosan dari pelanggan terhadap masakan kita.